perti.or.id – Ketua Umum DPP Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Persatuan Tarbiyah Islamiyah (Perti) Zulkarnain Khamsya mengatakan pihaknya kedepan akan menggerakkan budaya organisasi. Bidang pendidikan, dakwah dan amal sosial.
“Itu menata kembali proses pendidikan, dakwah dan amal sosial,” ujarnya kepada media usai acara Pengukuhan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Persatuan Tarbiyah Islamiyah (Perti) Masa bakti 2022 – 2027 di Hotel Balairung,Matraman Jakarta Timur, Sabtu (19/3/2022).
Pertama-pertama, jelas Zulkarnain, bagaimana kita menginventarisasi seluruh lembaga-lembaga pendidikan yang dibawah naungan Perti. Dalam bentuk sekolah madrasah ibtidaiyah, madrasah tarbiyah Islamiyah. SD dan pendidikan.
“Itu coba kita inventaris kembali. Kita tingkatkan potensi-potensi yang ada di lembaga tersebut. Kenapa karena kondisi-kondisi lembaga lembaga pendidikan itu agak berbeda-beda. Ada yang kadang-kadang mengecil dan berkembang itu yang pertama-tama kita arahkan,” ujar Zulkarnain.
“Kita kedepan bagaimana menggalang segala potensi yang ada di warga Perti yang selama ini terlupakan oleh Perti. Bagaimana itu potensi-potensi yang selama itu terabaikan,” imbuhnya.
Potensi seperti dalam bentuk materi, material dan pemikirannya. Itu perlu kita tingkatkan kembali.
“Yang ketiga dibidang organisasi. Kita harus memberikan suatu alih generasi kedepan sesuai dengan perkembangan zaman. Kenapa karena generasi sekarang tentu jauh berbeda sekali dengan periode-periode sebelumnya,” jelas Zulkarnain.
Tentu bagaimana kita ikuti maunya generasi kedepan itu dengan suasana Islam dari Perti itu sendiri. Itu yang perlu kita coba menatanya kembali kedepannya.
“Bahwasanya dulu banyak terbentuk, adanya Pemuda Islam Perti, pelajarnya, kemahasiswaannya dan sekarang agak tertidur ini coba kita bangkitkan kembali bagaimana generasi muda itu di dalam organisasi ini dalam rangka mengembangkan Islam itu sendiri,” ujar Zulkarnain.
“Berarti dia ikut ke perti ikut untuk berdakwah. Ikut mengembangkan. Meningkatkan kualitas Perti,” imbuhnya.
Zulkarnain menambahkan, pendidikan, dakwah dan amal sosial itu terlihat di Perti.
Terkait tantangan zaman, kita lihat generasi sekarang. Generasi yang lebih gesit. Kita siapkan program-program yang mampu membuat mereka bersaing kedepannya.“Harapannya kedepan kita memaksimalkan potensi yang ada,” ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal Perti Undrizon, SH, MH mengatakan, tema acara pengukuhan yakni ‘Memperkokoh Konsolidasi Meningkatkan Integritas Sumber Daya Organisasi’ dilatarbelakangi dinamika yang terjadi di dalam organisasi.
“Maka kita buat dalam temanya yang bersifat integritas. Karena pada prinsipnya kita kan terbelah nih. Supaya tidak terbelah harus orang orang yang punya integritas. Harapannya dengan hasil muktamar dengan susunan pengurus yang baru ini. Tentu ada ghirah kalau saya, ghirah baru semangat baru. Karena adanya personel-personel membangun kesadaran kolektif,” ujarnya. (dri)
Sumber : indoposnews.id